Harga Honda Jazz 2017, Spesifikasi, Fitur dan Kenyamanan

Sebelumnya, mas david telah membahas secara gamblang mengenai salah satu Hatchback yang cukup populer yaitu Toyota Yaris. Kini saatnya kita membahas mobil yang merupakan rival abadi dari Toyota Yaris itu sendiri yaitu All New Honda Jazz. Sebelum mas david bahas lebih dalam mengenai mobil hatchback besutan Honda ini, mas david ingin bercerita sedikit mengenai sepak terjang dari Honda Jazz. Honda Jazz merupakan mobil ciptaan Honda yang dibuat dengan skala global. Itu artinya mobil ini bukan hanya dipasarkan di indonesia saja tetapi juga di 150 negara lainya. Dengan jumlah pasar sebanyak itu, tentu saja Honda tidak main-main dalam menggarap mobil Hatchback kesayanganya ini. Di dunia sendiri Honda Jazz dinamai dengan Honda Fit tetapi di indonesia dinamai dengan Honda Jazz. Dengan tujuan penjualan untuk skala global, Honda berupaya sebaik mungkin untuk menciptakan mobil ini menjadi mobil yang kuat, bertenaga dan memiliki segudang fitur-fitur yang mumpuni dan dapat diandalkan. Usaha yang dilakukan Honda dalam membuat mobil ini menjadi lebih baik dinilai berhasil karena semakin tingginya minat konsumen terhadap mobil ini sehingga angka penjualan pun mencapai nilai yang cukup fantastis. Jadi mas david merasa salut dengan Honda karena produknya semakin dipercayai oleh konsumen berkat inovasi yang dihadirkan Honda terhadap mobil-mobilnya terutama All new Honda Jazz ini. Sekarang mari kita bedah lebih dalam lagi mengenai semua aspek yang ada di mobil besutan Honda ini ! Lets Go !

Eksterior


Cool, Muda dan Sporty mungkin merupakan kata-kata yang tepat untuk mendeskripsikan tampilan desain depan dari mobil ini. Kini Honda Jazz memiliki tampilan desain depan yang lebih fresh, lebih mewah dan lebih modern. Semua ini berkat desain grill nya yang memiliki bentuk yang keren dengan tambahan fascia black berpadu pada headlampnya yang membuat penampilannya semakin wahh dan kalian bisa nilai sendiri deh keindahanya ! Headlampnya juga memiliki bentuk yang lebih sipit dan tajam setrta sudah berteknologi LED sehingga pencahayaan yang dihasilkan juga akan semakin maksimal. Selain Headlamp yang berteknologi LED, Fog lampnya kini juga sudah berteknologi LED, tidak seperti toyota yaris yang masih menggunakan halogen biasa. Oh ya di Fog lamp nya juga ditambahkan aksen karbon yang membuat kesan mobil sportnya semakin terasa. Dan yang paling mas david suka disini ialah desain bumper bawahnya yang di desain dengan bentuk yang cool dan dipadukan dengan warna black carbon sehingga membuat mobil ini terlihat lebih sporty dan macho ! Salute For This !!


Sekarang mari kita kesamping ! Di samping, desain bernuansa cool dan sporty juga terasa berkat desain kaca yang dibuat menyempit kebelakang serta lekukan yang diapahat pada body sampingnya membuat mobil ini semakin wah-wah saja ! Desain yang kian sporty dan aerodinamis ini dipertegas dengan penggunaan velg 16 inch dengan bentuk yang sangat keren. Di belakang, desain ala sporty dan kece juga terlihat seperti desain sampingnya.  Desain lampu belakangnya juga cukup modern dengan bentuk desain memanjang ke atas, rasanya sih sama dengan desain lampu belakang milik All New Pajero Sport hanya saja pajero sport desain lampunya memanjang ke bawah sedangkan Jazz lampu belakngnya memanjang ke atas. Selain desain lampu yang keren, Lampu dari Honda Jazz ini juga dilengkapi dengan teknologi canggih yang tidak dimiliki oleh kompetitornya seperti Auto Leveling Headlight yang berguna untuk mengatur ketinggian sorot lampu dan Green Glass yang digunakan untuk menangkal sinar UV. Jadi sekali lagi salut deh mas david sama Honda karena menciptakan mobil yang benar-benar memiliki inovasi yang bukan hanya menambah kesan fungsional bagi pengemudi tetapi juga memiliki kesan natural yang sangat peduli dengan lingkungan.

Interior



Masuk ke dalam kabin Honda Jazz rasanya sangat berbeda dan tidak terasa seperti mobil hatchback di kelasnya. Desain interiornya benar-benar mewah dan yang paling mengejutkan ialah kelegaan kabin di dalamnya. Kabinya merupakan yang paling lega di kelasnya, dan lagi bagasinya juga memiliki kapasitas sebesar 363 liter yang mana kapasitas tersebut merupakan yang terbesar di kelasnya juga. Jadi untuk soal kelegaan kabin dan bagasi , Honda Jazz tidak perlu diragukan lagi. Kemudian kita beranjak ke desain dashboardnya, dashboardnya memiliki desain yang sangat cantik dan menarik berkat paduan warna hitam dengan tambahan aksen krom. Kemudian untuk build quality dan kualitas bahanya juga sangat baik dan di beberapa part telah ditambahkan bahan soft touch yang membuat mobil ini terlihat semakin mewah. Selain dashboard yang mewah dan modern, jok yang dimiliki oleh Honda Jazz ini juga sangat nyaman dan enak untuk diduduki. Selain itu, joknya juga sudah ISOFIX serta memiliki teknologi ultra seat yang dapat mengatur konfigurasi dari model pelipatan joknya. Jadi untuk sekedar jok dan kabinya saja sudah memiliki banyak fitur canggih yang tidak dimiliki oleh kompetitornya apalagi kalau urusan fitur di dashboard ! So mari kita lanjut ke fitur di dashboardnya ..

Di dashboard terdapat banyak fitur yang dapat kita gunakan untuk menjamin keamanan dan kenyamanan kita selama berkendara. Pertama kita dapat Headunit 6,1 inch Touch screen dengan berbagai macam fitur yang komplit seperti USB, Smartphone Connection, Navigasi dan banyak lagi, kemudian kita juga akan mendapatkan AC Double Blower untuk memberikan kesejukan di dalam kabin, kemudian ada juga Layar MID dengan informasi yang cukup lengkap, Tombol start/stop engine, Audio Steering, Dan yang paling mas david suka ialah hadirnya Cruise Control ! Jadi mas david sangat mengapresiasi Honda akan fitur-fitur yang diberikan di dalam kabin Honda Jazz ini yang mana banyak dari fitur diatas tidak dimiliki oleh kompetitor-kompetitornya. Jadi 5 bintang dehh buat interior Honda Jazz ini !

Jadi secara keseluruhan, interior honda jazz ini sangat lega, sangat nyaman serta dilengkapi segudang fitur-fitur canggih yang tidak dimiliki oleh kompetitornya ! gak salah lah jika mas david memuji kualitas mobil besutan honda ini.

Mesin dan Fitur Keamanan

Jika sebelumnya mobil ini memiliki segudang fitur dan kelegaan kabin yang sangat lega. Lalu bagaiamana dengan dapur pacunya ? Untuk sektor dapur pacunya, Honda mempersenjatai Honda Jazz dengan mesin berteknologi i-VTEC + DBW dengan kapasitas 1,5 L 16 katup dengan keluaran tenaga sebesar 120 PS pada 6600 rpm dan torsi sebesar 145 Nm pada 4800 rpm. Lagi-lagi untuk urusan mesin, Honda Jazz masih bisa menjadi yang terbaik disini. Tenaga yang sangat kuat dan tangguh ini ditemani dengan transmisi otomatis 5 percepatan CVT dan juga tersedia yang transmisi manual 5 percepatan. Mesin dari Honda Jazz ini juga dilengkapi dengan teknologi PGM-Fi yang dapat memberikan efisiensi bahan bakar yang lebih baik serta lebih ramah lingkungan.

Kemudian untuk urusan fitur keamanan dan kenyamanan, mobil ini juga dilengkapi berbagai fitur-fitur yang cukup komplit diantaranya Dual Front Airbag, Side Impect Beam, Pedestarian Protection, Seatbelt Adjuster, ISOFIX jok, Keyless Entry, Immobilizer, Cruise Control, ABS, EBD, HSA, VSA, AC Double Blower, dan banyak lagi. Dan perlu mas david ingatkan lagi bahwa banyak dari fitur-fitur diatas yang tidak dimiliki oleh kompetitor di kelasnya, jadi mobil ini benar-benar the best of the best.

Harga



Sekarang samapailah kita pada pembahasan mengenai harga dari All New Honda Jazz ini. Dengan membawa semua kelebihan yang tidak dimiliki oleh kompetitornya mas david berspekulasi bahwa mobil ini pasti memiliki harga paling tinggi sekitar 300 jutaan. Tetapi spekulasi mas david salah, ternyata mobil ini memiliki harga yang hampir sama dengan kompetitornya. Jadi mobil ini ternyata juga sangat Value for Money dibanding dengan lawan-lawanya. So, berapakah harga dari All New Honda Jazz ini ? menurut sumber resmi yang mas david dapatkan harganya masih bekisaran 200 jutaan, berikut ini daftar lengkap mengenai harganya !

Honda Jazz A M/T = Rp 208.000.000,00
Honda Jazz S M/T = Rp 226.500.000,00
Honda Jazz S CVT A/T = Rp 236.500.000,00
Honda Jazz RS M/T = Rp 248.500.000,00
Honda Jazz RS CVT A/T = Rp 258.500.000,00

Dengan harga diatas, mas david merasa mobil ini benar-benar The Best Value For Money dan mas david sangat merekomendasikan mobil ini bila kalian ingin membeli mobil hatchback maka lebih baik kalian menjatuhkan pilihan ke mobil ini dibandingkan ke mobil lain yang belum tentu memiliki peralatan fitur selengkap Honda Jazz ini. Baiklah sekian saja review mas david dan sampai jumpa di review mobil mas david berikutnya !

Share this

Related Posts

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
:-?
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
$-)
(y)
(f)
x-)
(k)
(h)
cheer