Review Mobil Daihatsu Ayla 2018, Review Spesifikasi, Fitur Dan Kenyamanan

Segmen mobil kelas LCGC ( Low Cost Green Car ) merupakan salah satu segmen mobil yang cukup digemari di indonesia. Hal ini dapat dibuktikan dengan naiknya tren penjualan mobil jenis ini setiap tahunya. Potensi yang seperti ini tentunya tidak akan disia-siakan oleh Daihatsu, Baru-baru ini pabrikan daihatsu memproduksi LCGC andalanya yaitu Daihatsiu Ayla , mobil yang diluncurkan pada tahun 2013 ini memiliki beberapa perubahan desain eksterior serta interior yang cukup signifikan, begitu juga soal mesin dan handling serta kenyamanan dari mobil daihatsu ayla. Lalu apa sajakah perubahan yang diberikan daihatsu terhadap mobil ini ? sekarang mari kita review dan kita teliti spesifikasi Daihatsu Ayla 2017 !

Eksterior

ayla 2017

Meskipun mobil ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, tetapi jika kita telisik lebih lanjut kita bisa menilai bahwa mobil ini tidak memiliki desain eksterior yang "murahan", grill di bumper depannya kini tampak lebih futuristik ditambah lagi dengan adanya lampu DRL yang membuat mobil ini semakin terlihat mewah. Yang mas David suka disini ialah model desain bumper depan serta lekukan pada desain lampunya yang tampak tegas dan agresif, penambahan garis chrome di sekitar grill nya pun membuat desain mobil ini terasa semakin futuristik dan tidak terlihat seperti mobil LCGC di kelasnya, rasanya penambahan aksen krom dan desain grill nya sudah cukup membuat daihatsu ayla ini tampak mewah dan cakep.

Sekarang kita lihat dari desain samping mobil ini, terlihat bahwa kini desainnya tampak lebih membaik dibandingkan dengan model sebelumnya. Jujur saja, lekukan-lekukan serta penambahan beberapa body kit di bumper depan serta di samping mobil ini benar-benar sangat tepat dan tidak berlebihan, justru dengan adanya penambahan body kit ini membuat desain dari daihatsu ayla ini menjadi lebih sporty dan terlihat lebih mewah, tidak berlebihan jika mas david mengatakan bahwa desain mobil daihatsu ayla terbaru ini membuat mobil ini serasa berada di segmen city car sekelas mirage atau nissan march. Jadi good job deh untuk desain depan dan sampingnya, sekarang kita perhatikan desain belakang mobil ini.


Dibelakang, desain mobil ini juga tampak berubah jauh dibandingkan dengan model sebelumnya, spoiler nya kini tampak lebih sporty dan mirip-mirip seperti spoiler yang digunakan oleh datsun. Tetapi bagaimanapun juga, spoiler baru ini membuat mobil ini menjadi tampak lebih sporty dan mewah, rasa-rasanya daihatsu mengusung tema mewah dan sporty terhadap mobil LCGC barunya  ini. Model lampu belakangnya masih tampak sama dengan model sebelumnya, tetapi di bumper belakangnya kini juga ditambah beberapa body kit yang membuat kesan mewah nan sporty semakin terpancar saat mobil ini berjalan. yah, Overall mas david suka deh dengan desain mobil daihatsu ayla terbaru ini, jadi perubahan minor yang dilakukan daihatsu terhadap LCGC nya ini cukup tepat dan membuat desainnya menjadi lebih mewah dan sporty, bintang 5 deh buat desain eksteriornya !

Interior 


Sekarang mari kita jelajahi desain interiornya. Masuk ke dalam, kita akan melihat bahwa kini desain interiornya juga berubah jauh dari model sebelumnya. Beberapa panel dan fitur tambahan tampak tersemat di interior mobil ayla terbaru ini. Sekarang kita lihat desain dashboardnya, kini desain dashboardnya mengusung tema dark silver yang menurut mas david tampak cukup mewah dan berkelas, beberapa fitur terbaru yang ditambahkan di dashboardnya seperti 2 Din Audio touchscreen yang bisa kita atur hanya dengan menggunakan jari, Audio ini berguna untuk mengontrol panel secara otomatis dan memudahkan pengemudi saat memutar beberapa fitur hiburan di dalamnya. Penambahan head unit ini tentunya membuat interior daihatsu ayla ini tampak lebih kekinian dan terlihat lebih mewah dan berkelas. Selain tambahan head unit, kini di setir kemudinya juga sudah didesain lebih styilsh dan mewah, jika sobat perhatikan dengan baik, terlihat ada tombol-tombol yang disematkan di bagian setir kemudinya. tombol-tombol ini berguna untuk mengontrol audio secara otomatis sehingga lebih memudahkan pengemudi saat menggunakanya.

Tak hanya sekadar fitur dan desain dashboardnya, kini daihatsu ayla ini memiliki kelegaan kabin yang pas untuk segmennya sendiri, ditambah lagi jok nya yang cukup empuk dan enak untuk didduduki. Selain itu, bagasi dari daihatsu ayla ini kini juga dilengkapi dengan tray yang berguna untuk menambah daya tampung barang-barang bawaan sehingga kepraktisan dari mobil ini menjadi lebih baik. Yah overall desain interiornya cukup oke dan mantep ! penambahan head unit ini yang membuat mas david menjadi lebih suka dan tertarik dengan desain interiornya.

Mesin dan Fitur


Untuk urusan mesin, daihatsu ayla ini kini dilengkapi dengan mesin berkapasitas 1.0 liter bertipe DOHC dan 1.2 liter bertipe DOHC plus VVT-i. Tenaga yang dihasilkan oleh mesin 998 CC ialah sebesar 65 PS dan torsinya sebesar 86 Nm pada 3600 RPM dan untuk mesin yang 1197 CC dihasilkan tenaga sebesar 88 PS dan torsinya sebesar 108 Nm pada 4200 RPM. Untuk efisiensi bahan bakar tentunya tidak perlu diragukan lagi karena mengingat mobil ini ialah jenis mobil LCGC sehingga efisiensi bahan bakarnya harus memenuhi 20 kpl ( 20 kilometer per liter ). Selain itu, suspensi dari mbil daihatsu ayla ini juga lebih empuk dibandingkan dengan model sebelumnya sehingga membuat mobil ini menjadi lebih asyik untuk dikendarai di dalam kota. Oh ya, untuk fitur keamanan dan kenyamananya kini juga sudah dilengkapi dengan beberapa fitur tambahan yang canggih, berikut ini fitur keamanan dan kenyamanan dari new daihatsu ayla 2017 :

Fitur Kenyamanan seperti AC, Glove Box, Door trim pocket, bootle holder, center console, seat back pocket, New Front Bumper With aerokit, projecktor lamp, DRL, FOG Lamp dll.

Fitur Keamanan seperti Dual Airbag, Back Sonar, Side impact beam, immobilizer, rear stabilizer, dan pedal clutch anti back up.

Oh ya, untuk sektor kaki-kakinya sendiri daihatsu ayla kini memberikan velg 13 inch yang tampak modern dan berkelas, dan untuk fitur pengeremanya daihatsu ayla mengandalkan Rem disc Brake di bagian depan dan Drum Leading Trailing di bagian belakang.

Harga

Baiklah sekarang kita sampai juga di pembahasan mengenai harga dari mobil daihatsu ini. Jika kita lihat dari perubahan-perubahan yang terjadi pada mobil ini tentunya kita dapat menilai bahwa banyak fitur-fitur canggih terbaru yang disematkan di daihatsu ayla terbaru ini, apakah mempengaruhi harga jualnya ? Menurut sumber resmi dari website daihatsu mas david mendaptkan bahwa harga untuk varian terendah dari daihatsu ayla ini ialah sebesar Rp 92,550,000 dan untuk varian tertingginya ialah sebesar Rp146,250,000 . Berikut ini harga beberapa varian dari daihatsu ayla yang bisa sobat dapat di website resmi dari daihatsu :

Daihatsu Ayla D MT MI : Rp92,550,000
Daihatsu Ayla M MT MI : Rp109,050,00
New Daihatsu Ayla 1,2 R MT : 125,250,00
New Daihatsu Ayla R Deluxe MT : 136,250,000

Harga diatas merupakan harga OTR jakarta dan dapat juga berubah sewaktu-waktu, untuk informasi lebih lengkapnya mengenai harga, sobat bisa kunjungi website resmi dari daihatsu. Baiklah sekian dulu review dari mas david, semoga dapat menambah referensi dan pengetahuan bagi sobat supaya bisa menentukan pilihan mobilnya menjadi lebih baik, terima kasih.